Menggabungkan antara fungsi, gaya, dan nilai ekonomis bagi wisatawan bisnis ataupun liburan, masing-masing kamar dan suite yang modern, bergaya dan super bersih memiliki TV LED 32 inci yang canggih, koneksi internet super cepat, sistem keamanan kartu kunci, penyejuk ruangan, kotak penyimpanan, dan tempat tidur yang nyaman. Disamping kamar, para tamu juga dapat menikmati berbagai pilihan fasilitas termasuk ruang pertemuan serta kolam renang untuk dewasa dan anak-anak.
Anda akan mendapatkan Tempat Tidur Queen atau Twin yang super nyaman dan kamar mandi pribadi. Kamar ini dilengkapi dengan TV LED 32 inci yang terpasang di dinding dengan saluran lokal dan internasional, kotak penyimpanan, sambungan listrik universal, lemari pakaian terbuka dengan gantungan baju, rak koper, lampu dinding, WiFi dan kamar yang terhubung.
Anda akan mendapatkan Tempat Tidur Queen yang super nyaman, ruang tamu dan kamar mandi pribadi. Kamar ini dilengkapi dengan TV LED 32 inci yang terpasang di dinding dengan saluran lokal dan internasional, minibar gratis, fasilitas pembuat teh & kopi, kotak penyimpanan, sambungan listrik universal, lemari pakaian terbuka dengan gantungan baju, rak koper, lampu dinding, dan WiFi.
Kolam renang
Menampilkan kolam renang besar dengan kedalaman 1,4 meter untuk orang dewasa dan kolam renang dengan kedalaman 0,9 m untuk anak-anak yang terletak pada lantai 1, jam operasi dari pukul 6:00 sampai 18:00.
Lime Restaurant
Buka setiap hari dari pukul 06:00 sampai 23:00, Lime Restaurant adalah restoran modern yang terletak disebelah area selasar. Dengan kapasitas 175 tempat duduk dan memiliki teras di tepi kolam renang, restoran ini menyajikan aneka hidangan lezat lokal dan impor untuk sarapan, makan siang dan makan malam. Menawarkan menu Indonesia dan Internasional yang menggunakan bahan-bahan segar.
Bintang Java Spa
Dengan hanya menggunakan produk alami dan herbal pilihan, tim terapis profesional kami menawarkan pengalaman spa terbaik. Spa ini memberikan Anda pilihan sesuai dengan kebutuhan Anda, mulai dari pijat kaki yang menenangkan hingga perawatan peremajaan menyeluruh. Buka setiap hari dari pukul 3.00 sampai 23:00. Silahkan hubungi bagian resepsionis atau tekan “1” dari telepon kamar dan terapis profesional kami akan datang untuk memberikan perawatan untuk Anda.
Ruang pertemuan yang bisa dibagi menjadi tiga ruangan dan disiapkan sesuai kebutuhan Anda, dengan latar belakang dinding batik khas Yogyakarta unyuk kenyamanan Anda selama pertemuan dengan berbagai pengaturan
Good things come to those who book early.
Make the most of your stay with an extra night on us!
Stay 3 Nights, Pay 2